Tahun 2025 menjadi tonggak penting bagi PKBI Daerah Jawa Timur dalam memperluas dampak kerja-kerja advokasi, edukasi, dan layanan di bidang kesehatan seksual dan reproduksi (HKSR). Melalui sinergi 17 Cabang, dengan 12 Cabang aktif aktif dan dukungan berbagai mitra, PKBI Daerah Jawa Timur berhasil menjangkau ribuan penerima manfaat melalui program kesehatan, perlindungan anak, kesiapsiagaan bencana, pemberdayaan remaja, Pemberdayaan komunitas, serta program edukasi melalui media.
Apa yang dilakukan PKBI Daerah Jawa Timur?PKBI Daerah Jawa Timur menjalankan 6 program utama, yakni Program Anak dan Remaja, Program Pengorganisasian Masyarakat, Program Layanan, Program Pusat Pelatihan bersertifikat Kemenkes (SKP), Program Humanitarian dan Program Media, Komunikasi dan Advokasi. Melalui 6 program utama tersebut telah dilaksanakan beberapa proyek mulai dari edukasi Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR), Program Inklusi Pemenuhan Hak-hak Anak Berhadapan dengan Hukum di LPKA Kelas 1 Blitar, Edukasi Menstruasi untuk siswa-siswi bersama OKY dan UNICEF, Gerak Dampak bersama INDIKA Foundation, Program Penanggulangan HIV dengan Global Fund, Layanan Kesehatan melalui Klinik Utama PKBI Daerah Jawa Timur dan Klinik Pratama Cabang Pasuruan yang didukung proyek ECCD dari PKBI nasional, Kerjasama dengan pemerintah (Kemendukbangga BKKBN Provinsi Jawa Timur, Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Dinas Kesehatan Kota Surabaya, DP3AKB Kota Surabaya dan Kab. Bangkalan, Program Kesiapsiagaan dan Kebencanaan (Humanitarian) melalui Program SPRINT PKBI Nasional-IPPF, Edukasi HKSR-Mental-Pencegahan Kekerasan secara online dan offline, serta Pusat Pelatihan PKBI Daerah Jawa Timur. Beberapa penghargaan didapatkan oleh PKBI Daerah Jawa Timur melalui layanan Klinik Utama PKBI Daerah Jawa Timur, diantaranya dari Walikota Surabaya dan Kemendukbangga BKKBN Provinsi Jawa Timur atas pelayanan kontrasepsi dan mitra praktik pelayanan kontrasepsi.


Berbagai inisiatif dilaksanakan dengan menggandeng mitra lintas sektor, komunitas, dan universitas, serta melibatkan peran aktif remaja sebagai agen perubahan. Program Anak dan Remaja melaksanakan Program edukasi HKSR,Hingga Agustus 2025, sebanyak 1.482 remaja di Jawa Timur telah mendapatkan edukasi Comprehensive Sexuality Education (CSE). Kegiatan ini dilakukan secara offline melalui pertemuan tatap muka, serta online lewat webinar, sebagai bentuk perluasan akses informasi kespro bagi remaja di berbagai daerah. Kemudian PKBI Daerah Jawa Timur juga melanjutkan program edukasi kespro dan menstruasi melalui aplikasi OKY bersama UNICEF yang telah dilaksanakan di tahun 2024. Sejak Agustus 2025, program ini telah menjangkau 82 anak dan remaja di 3 cabang PKBI Daerah Jawa Timur, dengan komitmen berkelanjutan sebagai bagian dari penguatan literasi digital dan kesehatan reproduksi remaja.


Melalui program Anak & remaja, PKBI Daerah Jawa Timur juga menggandeng Indika Foundation dalam kegiatan “Gerak Dampak”, sebuah program untuk memberdayakan orang muda dengan kapasitas, motivasi, dan kesempatan untuk menjadi agen perubahan. Dimana di dalamnya termasuk edukasi kespro, keberagaman dan perdamaian yang dilakukan secara daring maupun luring. Kolaborasi ini memperkuat kapasitas remaja untuk memahami isu-isu kespro dengan pendekatan yang lebih inklusif dan relevan dengan konteks sosial mereka.


Sebagai upaya mendorong akses kespro yang setara, PKBI Daerah Jawa Timur bekerja sama dengan Program Studi Pendidikan Luar Biasa (PLB) dan USC UNESA untuk akses informasi Kesehatan Seksual dan Reproduksi bagi teman-teman Difabel Tuli. salah satu hasilnya adalah menyusun glosarium HKSR bagi difabel tuli. Inisiatif ini diperkuat dengan pelatihan Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI) bagi relawan remaja SeBAYA PKBI Daerah Jawa Timur, yang nantinya akan menjadi fasilitator edukasi di Sekolah Luar Biasa (SLB) di Jawa Timur. Langkah ini menjadi praktik baik dalam mewujudkan pendidikan kespro yang inklusif.
PKBI Daerah Jawa Timur juga terus memperluas edukasi publik dengan pendekatan kreatif dan beragam kanal:
- Edukasi rutin di RRI Pro 2 Surabaya setiap bulan bersama relawan remaja, universitas, komunitas, dan instansi lain.
- Edukasi kespro di LPKA Kelas 1 Blitar dalam memperingati Hari Anak nasional 2025, menjangkau 150 anak berhadapan hukum (ABH), baik laki-laki maupun perempuan.
- Edukasi kespro melalui Instagram Live, webinar, hingga talkshow, termasuk kegiatan terbaru di Foodphoria Vol. 2 di Ciputra World Surabaya, yang membahas keterkaitan nutrisi, kesehatan mental, dan kesehatan reproduksi.


PKBI Daerah Jawa Timur melalui Klinik yang sudah terakreditasi paripurna juga memperluas akses informasi dan konsultasi mengenai kesehatan seksual dan reproduksi (kespro) dengan menggerakkan relawan remaja terlatih dan tenaga medis terlatih. Pada September 2025, PKBI Daerah Jawa Timur meluncurkan e-konsul yang dapat diakses melalui website tanpa perlu mengunduh aplikasi. Layanan ini memungkinkan masyarakat untuk berkonsultasi secara daring mengenai kesehatan reproduksi, HIV, IMS, gizi, kesehatan mental, maupun isu kesehatan umum. Inovasi ini membuka akses lebih luas, khususnya bagi kelompok yang membutuhkan layanan cepat, fleksibel, rahasia, aman dan ramah.


Selain inovasi layanan secara online, PKBI Daerah Jawa Timur sejak tahun 1997 memberikan layanan kespro melalui Klinik Utama PKBI Daerah Jawa Timur. Hingga saat ini, Klinik Utama PKBI Daerah Jawa Timur berkolaborasi dengan pemerintah maupun komunitas dan instansi untuk memberikan layanan kepada masyarakat. Dalam rangka Hari Keluarga Nasional 2025, PKBI Daerah Jawa Timur bersama BKKBN Provinsi Jawa Timur memberikan layanan pap smear kepada 28 perempuan sebagai langkah deteksi dini kanker serviks. Selain itu, hingga September 2025, 454 pasien perempuan telah mengakses layanan kontrasepsi modern (Implant, IUD, dan tubektomi/sterilisasi perempuan) di Klinik Utama PKBI Daerah Jawa Timur. Layanan ini tersedia baik secara mandiri maupun melalui kerja sama dengan BKKBN Provinsi, DP3APPKB Kota Surabaya, dan Dinas KBPPPA Kabupaten Bangkalan.


Kegiatan-kegiatan PKBI Daerah Jawa Timur di tahun 2025 mencerminkan komitmen kuat untuk menghadirkan layanan dan edukasi kesehatan seksual dan reproduksi yang inklusif, inovatif, dan berkelanjutan. Dengan melibatkan kelompok remaja, perempuan, difabel, hingga anak berhadapan hukum, PKBI Daerah Jawa Timur menegaskan bahwa kesehatan reproduksi adalah hak semua orang—tanpa terkecuali.
Penulis: Qori Faizun (Manager Program Media, Komunikasi dan Advokasi PKBI Daerah Jawa Timur)
Kontak:
Hotline PKBI Daerah Jawa Timur
Nomor Whatsapp: +62 823-2360-2830
Email : pkbijatim@pkbi.or.id
Alamat : PKBI Daerah Jawa Timur, Jl. Indragiri No. 24, Surabaya




